Thursday, December 6, 2012

Cara Mendaftar Gemscool Indonesia



Cara Mendaftar Gemscool Indonesia
Bicara game, semua pasti suka bukan? Apalagi dengan yang namanya game online, kita bisa bermain sambil chat dengan teman-teman kita yang bermain di dalam game tersebut, mengasyikkan bukan? Nah salah satu portal game yang paling sering dimainkan dan popular di kalangan anak-anak, remaja hingga orang tua pun adalah game online usungan Gemscool.

Mungkin Anda yang merupakan maniac game sudah tidak asing lagi bukan dengan salah satu perusahaan game terkemuka di Indonesia ini? Yaps, Gemscool merupakan portal game pertama di Indonesia dan salah satu yang terbesar juga di Indonesia. Game-game keluaran gemscool ini selalu yang popular dan tentunya seru dimainkan. Contohnya adalah Point Blank dan Lost Saga. Kedua game ini sangat popular tentunya di Indonesia karena permainan aksi yang sangat bagus dan grafiknya juga bagus.

Game usungan Gemscool ini selalu menampilkan game yang berbeda dari game usungan portal game lainnya. Dari segi grafik, kualitas gambar dan suara nya pun sangat berbeda. Rata-rata game usungan gemscool ini memiliki grafik dan kualitas gambar yang bagus, sehingga pemainnya betah untuk berlama-lama bermain game dari usungan Gemscool ini.

Saat ini terdapat 9 game usungan Gemscool. Game tersebut diantaranya:
  1. Point Blank
  2. Lost Saga
  3. DragonNest
  4. Kart Rider
  5. Yulgang Online
  6. Mako Online
  7. Eligium Online
  8. FreeStyle Online
  9. Atlantica Online
Wah banyak juga ya, pasti seru-seru gamenya. Iya dong, dijamin gak nyesel jika Anda mencoba game usungan Gemscool ini. Penasaran gak sih untuk mencoba game-game yang banyak usungan Gemscool ini? Caranya mudah kok, Anda cukup mendaftar akun Gemscool di situs resminya saja dan siap untuk bermain.

Oke di bawah ini akan saya bahas bagaimana cara mendaftar akun gemscool Indonesia:

  1. Pertama-tama Anda buka browser Anda telebih dahulu.
  2. Buka tab baru dan buka alamat resmi Gemscool melalui link berikut http://www.gemscool.com/member/register.php.
  3. Setelah itu akan terbuka form pendaftaran akun gemscool, silakan Anda isi semuanya.
  4. Lalu Anda klik Buat. Selamat akun Anda telah jadi!

Perlu diketahui, pertanyaan di atas merupakan pertanyaan yang harus Anda jawab sesuai dengan yang Anda pilih. Pertanyaan dan jawaban tersebut Anda simpan sehingga nantinya ketika Anda lupa password atau akun Anda mengalami masalah, Anda dapat mengajukan banding atas akun Anda dengan menggunakan pertanyaan dan jawaban keamanan tersebut.

Di bawahnya juga terdapat kode captcha bukan? Kode captcha itu berfungsi agar mencegah spam masuk. Jika tidak ada kode captcha, spam email dari robot akan mudah untuk menerobos. Tapi spam robot tidak bisa membaca kode captcha, sehingga hanya bisa dipergunakan oleh manusia. Silakan Anda tulis kode yang terlihat pada gambar. Lalu klik Buat.